Pertemuan Rutin Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Bangun Januari 2023

Huda Vibra 17 Januari 2023 16:59:48 WIB

Selasa, 17 Januari 2023,

Peran ibu-ibu PKK atau Pembinaan Kesejahteraan keluarga adalah suatu organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan perempuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan kesejahteraan Indonesia. PKK bermula dari seminar Home Economic di Bogor pada tahun 1957 bertujuan sebagai gerakan pembangunan masyarakat. Pada tahun 1967, istri gubernur Jawa Tengah ibu Isriati Moenadi memasyarakatkan gerakan PKK setelah melihat keadaan masyarakat yang menderita busung lapar.

Program PKK Mewujudkan Lingkungan Bersih

Adapun 10 program pokok PKK yaitu penghayatan dan pengamalan pancasila, gotong royong, pangan, sandang, perumahan dan tatalaksana rumah tangga, pendidikan dan keterampilan, kesehatan, pengembangan kehidupan berkoperasi, program kelestarian lingkungan hidup, dan perencanaan sehat.

Keberlangsungan hidup seorang manusia dapat dipengaruhi oleh lingkungannya. Dengan lingkungan yang bersih, akan berdampak positif program lingkungan bersih terhadap hidupnya. Akan tetapi, tidak sedikit manusia yang peduli terhadap lingkungannya. Mereka lebih peduli terhadap diri sendiri dan melupakan kepentingan bersama.

Misalnya, sering kita lihat kebanyakan orang membuang sampah disuatu tempat dikarenakan ditempat tersebut sudah terdapat sampah yang walaupun hanya satu dua saja. Dan mereka beranggapan bahwa membuang sampah ditepat itu tidaklah salah.

Pemikiran seperti itu harus diluruskan, mengingat manusia cenderung untuk mengikuti apa yang mereka lihat dan anggap benar juga. Padahal dengan sampah yang ditumpuk sedikit demi sedikit, lama kelamaan akan menjadi banyak dan tak terkendali.

Salah satu cara untuk meluruskan pemikiran yang salah itu dan mewujudkan lingkungan yang bersih adalah dengan memberdayakan peran ibu-ibu PKK. Sebab kita ketahui bahwa ibu adalah pelopor yang berpengaruh terutama bagi bapak-bapak dan anak-anak.

Ibu adalah sosok yang sangat memperhatikan keluarganya terutama anak-anaknya. Apapun akan dilakukan oleh seorang ibu. Oleh sebab itu, gerakan PKK ini dapat mewujudkan lingkungan yang bersih. Bagaimana caranya?

Dengan memberdayakan ibu-ibu PKK, untuk mengajak peran serta ibu-ibu lainnya untuk memperhatikan kebersihan lingkungan yang dimulai dari rumah sendiri.

Pertama memberi program penyuluhan kebersihan, dampak yang ditimbulkan, serta manfaat yang didapat. Kegiatan ini tidak hanya diberikan begitu saja, melainkan harus secara pelan-pelan dan mengajak untuk ikut serta dalam mewujudkan lingkungan yang bersih. Jika sudah tertanam rasa ingin berperan serta, maka lanjut kepada langkah yang kedua.

Langkah kedua adalah dengan mengadakan pelatihan. Pelatihan yang dimaksud bertujuan untuk melatih ibu-ibu agar lebih mandiri dan memperhatikan kebersihan rumah sendiri, antara lain:

  1. Melakukan pengelolaan sampah yang baik. Membuat tempat sampah yang berbeda dan diberi tulisan sampah organik dan anorganik. Setelah itu, meminta anggota keluarga untuk membuang sampah sesuai jenisnya kedalam tempat sampah yang benar. Kemudian melakukan pemanfaatan sampah organik yaitu dengan mengolahnya menjadi pupuk dan sampah anorganik dukumpulkan lalu dijual kepada pemulung atau dibuat kerajinan tangan. Adapun yang dibuat untuk kerajinan tangan, dapat dibuat bunga, vas, kotak pensil, tas, mainan, dan lain sebagainya.
  2. Menanam sayuran atau buah-buahan yang dapat dikonsumsi pribadi untuk menghemat uang dapur sehari-hari. Untuk pupuknya, dapat menggunakan pupuk organik dari hasil pengolahan sampah organik tadi.
  3. Melakukan pelatihan dalam mempengaruhi anggota keluarag supaya ikut andil dalam mewujudkan lingkungan yang bersih.

Ketiga yaitu mengumpulkan biaya lewat proposal-proposal yang diajukan kepada perusahaan untuk meminta dana sebagai modal dalam pembangunan lingkungan yang bersih.

Keempat, mulai untuk melaksanakan kegiatan perwujudan lingkungan yang bersih.

Dampak yang dihasilkan dari perwujudan lingkungan bersih adalah kita akan terhindar dari penyakit menular yang mengancam, terhindar dari banjir yang bisa datang kapan saja, terhindar dari bau tak sedap yang ditimbulkan oleh sampah berserakan, dan lain-lain.

Komentar atas Pertemuan Rutin Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Desa Bangun Januari 2023

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi BANGUN

tampilkan dalam peta lebih besar